Mengenal Calista! Gadis Cantik Mahasiswa Undip Sabet 2nd Runner Up Puteri Ekowisata Jateng

Enih Nurhaeni
Mengenal Calista! Gadis Cantik Mahasiswa Undip Sabet 2nd Runner Up Puteri Ekowisata Jateng (Ist)

SEMARANG, iNewsJoglosemar.id Gadis cantik mahasiswa Undip sabet 2nd Runner Up Putri Ekowisata Jateng dan Putri Geo Wisata Jawa Tengah. Gadis cantik itu adalah Calista Kisy Shintia Putri, seorang mahasiswa Perencanaan Wilayah dan Kota (PWK) Universitas Diponegoro (Undip).

Babak final Putri Ekowisata Jawa Tengah diadakan di Magelang pada 1 Juni 2024. Calista mengungkapkan bahwa selama mengikuti kontes ini, ia harus menghadapi banyak tantangan untuk bisa meraih gelar tersebut.

"Saya mengikuti serangkaian audisi, seleksi, dan mengerjakan beberapa proyek yang dimulai dari bulan Februari. Hingga pada bulan Mei, saya diumumkan sebagai salah satu dari empat finalis teratas, kemudian mengikuti serangkaian karantina daring dan luring yang diselenggarakan di Semarang," jelasnya.

Sebagai kontes pertama yang diikutinya, Calista merasa sangat bangga atas pencapaian yang didapatkan sekarang.

“Saat saya mendapatkan posisi runner up, saya sangat bangga terhadap pencapaian saya sejauh ini. Bagi saya, kami semua adalah pemenang dan mendapatkan posisi tersebut merupakan suatu kehormatan bagi kami semua untuk mengabdi kepada Indonesia, khususnya Jawa Tengah,” ucap Calista.

Ia berharap dengan prestasi ini, ia bisa menginspirasi banyak mahasiswa untuk terus berkontribusi bagi Indonesia.

"Saya berharap, prestasi ini bisa menjadi inspirasi bagi kita semua, khususnya para mahasiswa, untuk terus berkontribusi dalam menjaga kelestarian lingkungan dan mempromosikan potensi pariwisata serta UMKM yang ada di Indonesia,” harap Calista.

Calista juga mengungkapkan bahwa selama mengikuti karantina, ia mendapatkan banyak pengetahuan dan pengalaman baru.

“Selama karantina, kami diberikan banyak pelatihan dan workshop yang sangat bermanfaat. Kami belajar tentang manajemen pariwisata, konservasi lingkungan, hingga bagaimana cara berkomunikasi yang efektif untuk menjadi duta pariwisata yang baik,” ungkapnya.

Editor : Enih Nurhaeni

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network