Hari Bahagia Ridho Rhoma Keluar Penjara, Rhoma Irama Jadi Imam Sholat Idul Fitri

Lintang Tribuana
Pedangdut Rhoma Irama bersiap melaksanakan salat Idulfitri di kawasan rumahnya. (Foto: Lintang Tribuana)

RAJA dangdut Rhoma Irama melaksanakan Sholat Idul Fitri di kawasan rumahnya, Jalan Pondok Jaya, Mampang, Jakarta Selatan. Sang pelantun Pertemuan ini bakal menjadi imam sekaligus khatib Sholat Idul Fitri. 

Berdasarkan pantauan wartawan, Rhoma Irama, keluar dari rumahnya sekira pukul 06.40 WIB bersama dengan kerabatnya. Dia tampak mengenakan baju gamis putih dan peci berwarna senada.

BACA JUGA:

Atta Halilintar Ngaku Tak Kenal Narkoba, Rhoma Irama: Ridho Kenal Loh, Ridho Rhoma Anak Saya

Saat keluar pagar rumahnya, Rhoma sudah disambut oleh kerabat yang sudah menunggu di depan rumahnya. Mereka bersalaman dengan pria yang akrab disapa Bang Haji itu. 

Bersama keluarga dan kerabat, Rhoma berjalan menuju Yayasan Husnul Khatimah Pondok Jaya yang tak jauh dari rumahnya. Di sepanjang perjalanan, sang Raja Dangdut tampak menjadi perhatian warga sekitar. 

BACA JUGA:

Gamer Rachel Florencia Ditawar Rp2 Miliar untuk Kencan, Foto Belahan Dada Bikin Gerah Netizen

 

Rhoma terus mengumbar senyuman kepada warga yang menyapanya. Beberapa di antaranya ada yang datang menghampiri Rhoma untuk mencium tangannya. Kehadiran Rhoma yang diikuti dengan awak media juga menyita perhatian warga.

Beberapa orang mengabadikan kehadiran sang pedangdut dengan telepon genggamnya, hingga akhirnya Sholat Id mulai dilaksanakan sekira pukul 07.06 WIB. Dia  pun meminta jemaah meluruskan shaf sebelum salat dimulai. 

BACA JUGA:

Keluar Penjara Ridho Rhoma Dilarang Langsung Pulang, Nantinya Juga Wajib Lapor!

"Luruskan dan rapatkan shaf demi keutamaan sholat.." ujar Rhoma. 

Sekadar diketahui, hari ini tepat bersamaan dengan Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah, putra kesayangan Raja Dangdut Rhoma Irama, Ridho Rhoma akhirnya bisa menghirup udara bebas. Dia mendekam di penjara selama dua tahun akibat tersangkut kasus narkoba.

BACA JUGA:

Hot Mom Gisel Pamer Rambut Baru, Netizen: Canttik Nggak Ada Obat

Ridho Rhoma tiada henti mengucapkan syukur usai dinyatakan bebas dari Rutan Salemba, Jakarta Pusat pada Senin (2/5/2022). Dia diketahui keluar dari penjara sekitar pukul 15.28 WIB, mengenakan kaus dan penutup kepala warna hitam kecokelatan.

 

 

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network