Jenazah Eril Utuh usai 14 Hari Tenggelam, Ridwan Kamil Beri Penjelasan Ilmiah

Susi Susanti
Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz ditemukan (Foto: Instagram/@ataliapr)

JAKARTA - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengunggah foto momen haru usai memandikan jenazah sang putra Emmeril Kahn Mumtadz, atau biasa disapa Eril. Dalam foto tersebut, Ridwan Kamil menggunakan baju serba hitam.

Dalam foto yang diunggah pada Instagram Stories miliknya, tampak Eril juga menggenakan peci dan sepatu kets warna hitam. Tampak latar belakang Ridwan Kamil adalah sebuah rumah sakit di Bern, bertuliskan Notfall.

BACA JUGA:

Jasad Eril Wangi Daun Eucalyptus usai 14 Hari Tenggelam di Sungai Aare Swiss

"Alhamdulillah, di Rumah Sakit Bern, sesaat setelah memandikan jenazah Eril," demikan dikutip Jumat (10/6/2022).

Pada foto tersebut Ridwan Kamil juga menjelaskan soal penjelasan ilmiah. Ridwan Kamil mengatakan bahwa jasad Eril masih utuh, lengkap tidak kurang suatu apa pun, wajahnya rapi menengok ke kanan, dan bahkan wangi seperti daun eucalyptus.

BACA JUGA:

Muda-mudi Bercumbu Saling Remas di Tangga Terminal Pariwisata Terpadu Banyuwangi

"Penjelasan ilmiah kenapa jasadnya utuh: Sungai Aare yang sedingin kulkas dan minim fauna, membuat jasadnya terjaga setengah membeku sehingga tetap utuh lengkap walau berada di dasar sungai selama 14 hari," jelas Ridwan Kamil.

Setelah jasad Eril ditemukan, Ridwan Kamil dan istrinya, Atalia Praratya terus mendapatkan dukungan dan doa dari berbagai pihak.

BACA JUGA:

Panti Pijat Plus Berkedok Kedai Kopi Sediakan PSK Seksi Layani Hubungan Intim

Seperti yang terlihat dari unggahan foto terakhir di akun Instagram Ridwan Kamil saat mengucap syukur jasad sang putra akhirnya ditemukan.

Jasad Eril ditemukan dan dipastikan valid setelah melakukan sejumlah proses verifikasi oleh pihak setempat.

BACA JUGA:

Penginapan Ogah Bayar Pajak Malah Digunakan Tempat Mesum

Sebelumnya, Duta Besar (Dubes) Republik Indonesia (RI) untuk Swiss, Muliaman Hadad mengatakan, ditemukannya jenazah Eril, bermula dari informasi kepolisian Bern bahwa ada penemuan jasad diduga Eril. Penemuan pada pukul 06.50 pagi waktu Swiss atau 11.50 WIB, Rabu 8 Juni 2022.

"Pada hari Kamis 9 Juni 2022 siang waktu Swiss, pihak kepolisian menyampaikan konfirmasi bahwa berdasarkan tes DNA bahwa jasad tersebut adalah benar ananda Eril," kata Muliaman.

BACA JUGA:

Pesta Seks? Empat Muda-mudi Digerebek di Satu Kamar Hotel

Sesuai prosedur yang berlaku, kata Muliaman, tim forensik setempat melakukan identifikasi dan penelusuran untuk memastikan jasad yang ditemukan itu benar jenazah Eril. "Pada hari Kamis 9 Juni 2022 siang waktu Swiss, pihak kepolisian menyampaikan konfirmasi bahwa berdasarkan tes DNA bahwa jasad tersebut adalah benar ananda Eril," kata Muliaman.

Diberitakan sebelumnya melalui Media Swiss, bahwa putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, sudah ditemukan. Dikabarkan bahwa seorang Warga Negara Indonesia (WNI) berusia 23 tahun ditemukan tewas di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss. Jasadnya terlihat di cekungan luapan bendung.

BACA JUGA:

Ridwan Kamil Ikhlas Hadapi Takdir Eril, Keluarga: Sudah Konsultasi dengan Ulama

 

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network