get app
inews
Aa Read Next : Pedagang Batik Pasar Johar Melek QRIS: Lebih Simpel Layani Konsumen

100 Pelaku UMKM Nasabah Mekaar Ikuti Pelatihan Mengolah Mocaf

Rabu, 20 Juli 2022 | 21:15 WIB
header img
100 Pelaku UMKM Nasabah Mekaar Ikuti Pelatihan Mengolah Mocaf (Foto: iNewsTV/Elis Novit)

Dalam kegiatan itu,  para nasabah juga diberikan ilmu pengetahuan mengenai berjualan melalui marketplace yaitu Facebook, agar pemasaran usaha nya semakin luas.

“Para peserta juga diajarkan bagaimana cara menggunakan aplikasi untuk pengelolaan keuangan usaha yang bertujuan meningkatkan kinerja dan kreativitas usaha nasabah,”lanjutnya.

Dikatakan, pelatihan ini merupakan salah satu bentuk dari tiga modal PNM. Dalam mendukung pertumbuhan ultra mikro dan UMKM, PNM memberikan tiga modal yaitu finansial, intelektual dan sosial.

BACA JUGA:

BREAKING NEWS: Sekda Pemalang Tersangka Korupsi!

Modal finansial diberikan melalui pembiayaan usaha produktif, sedangkan modal intelektual melalui pendampingan antara lain pelatihan, berbagi info dan pengalaman.

Sedangkan modal sosial, PNM membangun kepedulian nasabah melalui jejaring usaha dan sinergi bisnis yang mampu membantu percepatan usaha nasabah.  

Salah satu pelaku UMKM yang juga nasabah Mekaar, Siti Mulyati, mengaku sangat senang dengan pelatihan yang digelar oleh PNM, serta difasilitasi membuat izin usaha atau NIB. Ia juga berharap, dengan memiliki NIB usahanya kedepan akan semakin maju.

BACA JUGA:

Pemuda Ngamar Bareng 2 Wanita Tanpa Baju, Diduga Asyik Threesome

“Senang, karena selain kita mendapatkan berbagai macam pelatihan dari PNM, para pelaku UMKM di Banjarnegara juga difasilitasi membuat izin usaha, sehingga sangat memudahkan, dan meringankan,”ungkapnya.

Untuk diketahui, hingga 12 Juli 2022 PNM telah menyalurkan pembiayaan sebesar Rp 105,49 triliun kepada nasabah PNM Mekaar yang berjumlah 12,12 juta orang.

Saat ini PNM memiliki 3.500 kantor layanan PNM Mekaar dan 688 kantor layanan PNM ULaMM di seluruh Indonesia yang melayani UMK di 34 provinsi, 422 kabupaten/kota, dan 5.640 kecamatan.

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Follow Berita iNews Joglosemar di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut