DEBU, grup musik religi terlibat kecelakaan maut di di Tol Paspro (Pasuruan-Probolinggo), Kelurahan Pakistaji, Kecamatan Wonoasih, Kota Probolinggo, Jawa Timur, Senin (18/4/2022). Siapa saja personelnya?
Dikutip dari berbagai sumber, Debu memilki 12 personel, terdiri dari 6 laki-laki dna 6 perempuan. Debu merupakan grup musik yang eksis sejak 2001.
BACA JUGA:
Grup Musik Religi DEBU Kecelakaan, 2 Orang Tewas
Debu identik dengan vokalis keturunan Barat. Aliran musiknya cenderung ke jazz, country juga dengan iringan rebana dan lagu-lagu religinya.
Jika belum berubah, personel Debu adalah Daood Abdullah (drum), Fatimah Husniah (baglama (saz), biola), Layla Wafiyah (harpa, kanoon, tambur & vokalis), Ali Mujahid Abdullah (bass & backing vocal), Kumayl Mustafa Daood (vokalis utama, oud, biola, komposer & pengaransir), Naimah Mahmoud (mandolin, perkusi, oud), Shakur Binhassan Ali (perkusi dan biola), Najmah Hakimah (santur & biola, instruktur vokal, komposer), Naseem Nahid DeVoe (perkusi, peman riq), Muhammad Saleem (seruling, perkusi, vokalis), Shakurah Yasirah (biola, saz) juga Abdul Wahab (perkusi).
BACA JUGA:
Detik-Detik Mobil Rombongan Grup Musik DEBU Tabrak Truk hingga Tewaskan 2 Orang
Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto