Kisah Mistis di Stasiun Poncol, Semarang
Di Stasiun Poncol, Semarang terdapat kisah mistis yang dapat membuat bulu kuduk berdiri. Konon, warga kerap melihat penampakan hantu berjubah putih berjalan di stasiun. Tak hanya itu, warga juga sering melihat penampakan anak kecil yang bermain di area stasiun pada malam hari.
BACA JUGA:
Pengamanan Mudik Dimulai, Kapolda Jateng: Tidak Ada Penyekatan!
Selain itu, ada pasangan suami istri yang sedang berboncengan menggunakan sepeda motor melintas di sekitar Stasiun Poncol, yang melihat sejumlah penumpang menggunakan baju putih pada malam hari. Bahkan penumpang yang menggunakan baju putih itu terlihat pucat dengan tatapan mata kosong.
Penasaran, pasangan suami istri ini lalu bertanya kepada seorang tukang becak. Tukang becak itu pun juga sering melihat penampakan tersebut. Konon, penampakan tersebut adalah korban kecelakaan kereta api pada masa lalu.
BACA JUGA:
Pasukan Anjing Pintar Ikut Amankan Arus Mudik KAI di Semarang
Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto