Cak Imin Terang-terangan Ingin Jadi Capres 2024 jika Gabung KIB

Felldy Utama
Muhaimin Iskandar (Foto: Sindonews)

JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar terang-terangan ingin diusung menjadi calon presiden 2024, jika bergabung dengan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB). Koalisi parpol itu di diprakarsai Partai Golkar, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Amanat Nasional (PAN).

"Saya siap bergabung asal capresnya saya," kata pria yang akrab disapa Cak Imin kepada wartawan di sela acara Doa Bersama Ulama dan Habaib untuk Perdamaian Dunia: Halalbihalal bersama Gus Muhaimin di Dyandra Convention Center, Surabaya, Jatim, Minggu (22/5/2022).

BACA JUGA:

Kode Jokowi soal Capres 2024: Mungkin yang Kita Dukung Ada di Tempat Ini

Wakil Ketua DPR ini menyambut baik gagasan koalisi tersebut sebagai ikhtiar untuk menyamakan kekuatan sehingga mulai mengkristal.

"Saya menyambut baik itu, moga-moga nanti calonnya sama. Enggak tahu capresnya siapa," ujarnya.

Cak Imin menegaskan bahwa PKB sangat terbuka untuk menjalin komunikasi dengan partai mana pun dalam menyongsong Pemilu 2024. Cak Imin menyebut, partainya terus menjalin komunikasi di DPR.

"Tapi secara khusus belum. Kita terbuka," tuturnya.

BACA JUGA:

Aksi Heroik TNI dan Warga Bangun Masjid Bandung Bondowoso TMMD Reguler ke-113 di Sleman

Editor : M Taufik Budi Nurcahyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network